Honorer dan Nakes RSUD M.H.A. Thalib Sungai Penuh Desak Gaji yang Tertunda

- Jurnalis

Kamis, 6 November 2025 - 11:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tampak udara kompleks RSUD Mayjen H.A. Thalib Sungai Penuh

Tampak udara kompleks RSUD Mayjen H.A. Thalib Sungai Penuh

Sungai Penuh, albrita.com – Para tenaga honorer dan tenaga kesehatan (nakes) paruh waktu di RSUD M.H.A. Thalib Sungai Penuh mendesak manajemen rumah sakit segera membayar gaji mereka yang tertunda sejak Juli 2025. Mereka terus bekerja setiap hari meski belum menerima upah selama empat bulan.

“Sudah empat bulan kami tidak menerima gaji. Bulan November ini rumah sakit baru membayar satu bulan,” ujar salah satu pegawai, Kamis (6/11/2025).

Setiap tenaga honorer dan nakes mendapatkan insentif antara Rp500 ribu hingga Rp1 juta per bulan, tergantung bidang dan beban kerja. Mereka mengaku kesulitan memenuhi kebutuhan hidup karena belum menerima bayaran penuh.

Baca Juga :  Pemerintah Kabupaten Kerinci Mulai Reshuffle Pejabat, Kapan Giliran Kota Sungai Penuh?

“Kami tetap bekerja sesuai jadwal dan tanggung jawab. Kami hanya ingin rumah sakit menepati kewajiban dan membayar gaji kami,” kata seorang tenaga kesehatan lainnya.

Kepala Bidang Keuangan RSUD M.H.A. Thalib, Purhanis, menjelaskan bahwa pihaknya menyesuaikan pembayaran dengan kondisi keuangan rumah sakit. Ia menegaskan bahwa keterbatasan dana membuat manajemen belum bisa membayar semua tunggakan.

Baca Juga :  Meriah! HUT RI ke 80 di Akhir Agustus: Momen Kekeluargaan

“Kami menyesuaikan pembayaran dengan kemampuan keuangan rumah sakit,” ujar Purhanis.

Saat wartawan menanyakan soal gaji bulan-bulan sebelumnya, Purhanis menegaskan bahwa pihaknya akan membayar jika dana sudah tersedia.

Manajemen rumah sakit masih mencari solusi agar pembayaran bisa segera tuntas. Para honorer dan nakes berharap pemerintah daerah membantu mempercepat proses pencairan agar mereka bisa menerima hak secara penuh. (YS*)

Berita Terkait

Wako Alfin Dampingi Danrem Tinjau Hasil TMMD ke-126 Sungai Penuh
Kenaikan Jumlah Penduduk Kota Sungai Penuh 2025 Capai 102.483 Jiwa
Dari Keisengan Jadi Cuan, Dendeng Pucuk Ubi Buatan Istri Polisi Laris ke Luar Negeri
Bincang Sore BSSA Warnai Jambore PKK dan Pasar Rakyat Kota Sungai Penuh 2025: “Sampah, dari Masalah Menjadi Peluang”
Panas! 29 Pejabat Eselon II Sungai Penuh Jalani Job Fit, Jabatan Dipertaruhkan
Pemkot Sungai Penuh Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah Ramah Lingkungan
Wawako Azhar Hamzah Pimpin Apel Siaga Bencana Sungai Penuh
Antusiasme Warga Sungai Penuh Memadati Pasar Rakyat Saat Jambore PKK & HUT Kota

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 23:59 WIB

Wako Alfin Dampingi Danrem Tinjau Hasil TMMD ke-126 Sungai Penuh

Kamis, 6 November 2025 - 21:33 WIB

Kenaikan Jumlah Penduduk Kota Sungai Penuh 2025 Capai 102.483 Jiwa

Kamis, 6 November 2025 - 11:23 WIB

Honorer dan Nakes RSUD M.H.A. Thalib Sungai Penuh Desak Gaji yang Tertunda

Kamis, 6 November 2025 - 10:35 WIB

Dari Keisengan Jadi Cuan, Dendeng Pucuk Ubi Buatan Istri Polisi Laris ke Luar Negeri

Kamis, 6 November 2025 - 09:32 WIB

Bincang Sore BSSA Warnai Jambore PKK dan Pasar Rakyat Kota Sungai Penuh 2025: “Sampah, dari Masalah Menjadi Peluang”

Berita Terbaru

Wako Alfin Dampingi Danrem Tinjau Hasil TMMD

Sungai Penuh

Wako Alfin Dampingi Danrem Tinjau Hasil TMMD ke-126 Sungai Penuh

Kamis, 6 Nov 2025 - 23:59 WIB

Lokasi tempat ditemukannya korban. (ist)

Daerah

Siswa SMP Tewas Terjatuh di Selokan Palembang

Kamis, 6 Nov 2025 - 23:06 WIB

penempakan kota sungai penuh 
foto. dok : saka nugraha

Sungai Penuh

Kenaikan Jumlah Penduduk Kota Sungai Penuh 2025 Capai 102.483 Jiwa

Kamis, 6 Nov 2025 - 21:33 WIB